Kamis, 11 Desember 2014

Cara menjernihkan air dalam sumur bor/ sumur gali

13 April 2014

Kali ini saya akan berbagi cara menjernihkan air sumur bor / sumur gali LANGSUNG di dalam sumur. Jernih tanpa filter !

Sebelumnya saya perjelas dulu kriteria sumur gali dan sumur bor yang saya maksud agar tidak menimbulkan salah persepsi:

- Sumur Gali
Adalah sumur air yang dibuat dengan cara menggali tanah menggunakan cangkul ataupun sekop diameternya antara 50 cm - 200 cm dengan kedalaman antara 2 - 8 meter. Pengambilan air menggunakan ember yang diikat tali ataupun dihisap menggunakan pompa air.

- Sumur Bor
Adalah sumur air yang dibuat menggunakan alat pengeboran air (manual) ataupun menggunakan mesin pengeboran air, kedalaman pengeboran MAKSIMAL 20 meter dan diameter pipa casing MINIMAL 4". Jika tidak memenuhi syarat ini maka proses penjernihan tidak dapat dijalankan.

Oke, jika sumur gali atau sumur bor anda sudah memenuhi kriteria di atas, silahkan lanjutkan membaca...
TAHAP 1: EXPERIMEN
Tujuan experimen ini adalah untuk menentukan bahan penjernih air apa yang paling cocok digunakan untuk kondisi air di rumah anda. Ingat, problem air di tiap tempat berbeda beda !

Peralatan / bahan yang dipersiapkan:
- 4 gelas kaca bening (lebih baik gelas ukuran besar, jika ada)
- 1 Kg Tawas bubuk
- 1 Kg Kaporit
- 1 Kg Kapur Gamping
- 1 Kg PAC bubuk (Poly Alumunium Chloride)
(Catatan: Tawas, Kaporit, Kapur gamping dan PAC semuanya adalah bahan penjernih air yang bisa ditemukan di toko material bangunan ataupun di toko kimia. Beli masing masing 1 Kg saja dulu untuk experimen).

Langkah selanjutnya:

- Silahkan ambil air sumur bor / sumur gali anda, isi semua gelas yang ada (4 gelas).
- Berikan gelas pertama 1/4 sendok teh tawas, aduk rata.
- Gelas kedua 1/4 sendok teh kaporit, aduk rata.
- Gelas ketiga 1/4 sendok teh kapur gamping, aduk rata.
- Gelas keempat 1/4 sendok teh PAC, aduk rata.
(Ingat masing masing gelas tadi diberi bahan penjernih apa? Jangan sampai lupa! Kalau perlu beri tulisan pada masing masing gelas tsb)

Diamkan semuanya selama 3 jam dan amati:
Gelas mana yang airnya paling cepat jernih ?

Nah, anda sudah bisa menarik kesimpulan, bahan penjernih apa yang paling cocok digunakan untuk kondisi air di rumah anda.

TAHAP 2: PENCARIAN DOSIS PENJERNIH AIR
Tahap kedua ini tujuannnya mencari dosis / takaran yang tepat dan tidak berlebihan.

- Masukkan 1 Kg bahan penjernih air pilihan anda ke dalam ember yang telah berisi air penuh, aduk rata. (Khusus kaporit gunakan 1/2 Kg saja)
- Kemudian masukkan ke dalam sumur gali / sumur bor. Selama 6 jam jangan gunakan air sumur tsb hingga diperkirakan air telah mengendap.
- Setelah 6 jam silahkan gunakan air tsb untuk keperluan sehari hari. Sambil amati selama 3 hari, apakah jernihnya sudah sesuai harapan ?
- Jika kurang jernih silahkan tambah dosis secara bertahap, kelipatan 1 Kg saja (bertahap). Khusus kaporit penambahan kelipatan 1/2 Kg saja.

Penambahan dosis dihentikan setelah diperkirakan air dalam sumur bor / sumur gali sudah cukup jernih, mudah kan ?

Pertanyaan: Berapa lama sekali pemberian bahan penjernih air ?
Jawab: Tidak ada jadwal yang pasti ! Gunakan saja air tsb setiap hari dan amati, apakah beberapa hari / minggu kemudian air menjadi jelek lagi seperti semula? Jika iya, masukkan kembali bahan penjernih air dengan takaran yang tepat. Jika selamanya air tetap jernih, alhamdulillah... berarti dosis tunggal.

Jika artikel ini bermanfaat, mohon bantu share. Terima kasih...

sumber : http://www.saringanair.com/news/7/Cara-menjernihkan-air-dalam-sumur-bor-sumur-gali

0 komentar:

Categories

Blog Archive

Sembako Hari ini

Sembako hari ini
Beras 5.500
Telur ayam ras 13.500
Minyak goreng sawit 12.000
Gula pasir 6.600
Tepung terigu 7.700
Cabe merah keriting 20.000
Cabe merah biasa 18.500
Bawang merah 16.500
SKM cap bendera 7.800
Daging sapi 55.500
Kacang tanah 12.500

 

Sumber: Poskota

Blog sahabat





Pages

About Me

Foto saya
Penulis tuk diri sendiri, Internal Audit untuk Sebuah Perusahaan, Pencinta Puisi, Cerpen, Seorang Hamba yang berusaha, Menjadi Ayah yang baik untuk Quineisha & Qhaira, menjadi Insan Taqwa

Pengikut

Sample Text

IP

Unordered List

Popular Posts

Recent Posts



Website Hit Counter
Free Hit Counters

Text Widget